Jakarta, CNBC Indonesia – PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), operator Blok Rokan, Riau, siap melakukan tajak kedua sumur Migas Non Konvensional (MNK) di Wilayah Kerja (WK) atau Blok Rokan. Ini setelah perusahaan pada Juli lalu telah merealisasikan tajak perdana sumur MNK di blok tertua RI itu.

Direktur Utama PHR Chalid Said Salim mengatakan, selain menggenjot kegiatan pengeboran sumur minyak dan gas bumi (migas) secara masif, pihaknya saat ini juga tengah memburu cadangan baru dari sumur MNK untuk peningkatan produksi.

“Yang ada sekarang ongoing di sumur Gulamo dan nanti sumur kedua adalah sumur Kelok yang ada di Kabupaten Rokan hilir,” ungkap Chalid dalam acara Energy Corner CNBC Indonesia, Selasa (15/8/2023)….Read More

Share