Jakarta, CNBC Indonesia – Besarnya pengaruh Partai Komunis China menjalar ke pasar batu bara. Harga mutiara hitam ini kembali melandai setelah Partai Komunis meminta Beijing meningkatkan produksi batu bara demi menghindari krisis energi seperti saat musim panas lalu.

Pada perdagangan Senin (17/10/2022), harga batu bara kontrak November di pasar ICE Newcastle ditutup di US$ 392,65,5 per ton. Harganya turun 1,22% dibandingkan perdagangan terakhir pekan lalu, Jumat (14/10/2022).

Dilansir dari Taipei Times dan CTV News, pemimpin Partai Komunis China telah meminta pemerintahan Presiden Xi Jinping untuk meningkatkan produksi batu bara hingga 4,6 miliar ton pada 2025. Artinya, produksi batu bara China akan melonjak 12% dari target yang ditetapkan semula yakni 4,1 miliar ton per tahun….Read More

Share