Harga batu bara langsung melonjak drastis setelah sepekan lalu hancur lebur. Kemarin (3/5), harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) untuk kontrak Juni ditutup di US$ 312,60/ton. Melonjak 5,89% dibandingkan hari sebelumnya. Kenaikan harga batu bara kemarin menutup periode buruk sang emas hitam selama sepekan sebelumnya. Selama tujuh hari perdagangan dari 22 April hingga 2 Mei 2022, harga batu bara ambrol 17,5%. Kenaikan pada Selasa (3/5) juga mengembalikan harga batu bara ke level US$ 300 per ton. Harga sang emas hitam sempat terjerembab ke bawah level US$ 300 per ton pada perdagangan Jumat (29/4) dan Senin (2/5).
Dalam sepekan, harga batu bara turun tipis 0,73%. Meski begitu, harga batu bara masih membukukan kenaikan 20,85% secara point-to-point dalam sebulan. Selama setahun terakhir, harga melesat 240,71%%. Kenaikan harga batu bara disebabkan sejumlah faktor mulai dari bargain buying hingga persoalan pasokan di sejumlah negara mulai dari Afrika Selatan, India, hingga Polandia…Read More